Mengenal Google Analytic dan Search Console

Mengenal Google Analytic dan Search Console

Terhitung sudah hampir enam tahun aku menggeluti dunia blog, dan sudah selama itu pula aku menjadi seorang Blogger yang ‘buta’ dengan yang namanya SEO. Saat itu bukannya  aku tidak pernah mencari tahu, aku hanya kurang tekun saja untuk mempelajarinya lebih jauh, untung saja saat ini aku berkesempatan untuk belajar lebih banyak bersama Blogger lainnya di grup Blogger Ruang Tunggu (BRT) yang dibentuk oleh Kak Monica Anggen dan Punto Wicaksono. Selain kelasnya gratis, para admin di grup tersebut pun sangat sabar membimbing semua Blogger yang tergabung di dalamnya, huhu. 


Selama hampir tiga minggu bergabung, aku mendapatkan banyak ilmu dan pengetahuan baru dari grup BRT, salah satunya yaitu tentang Tools Audit yang dibahas pada minggu ke-3 oleh Mas Priyo melalui Google Meet. Tools Audit yang dimaksud di antaranya adalah Google Analytic dan Google Search Console (GSC), kebetulan kedua tools tersebut sudah lama terpasang di blogku, hanya saja keberadaan dan fungsinya baru kuketahui setelah mengikuti webinar ini. 


Mengenal Tools Google Analytic dan Google Search Console

Jadi, apa saja sih fungsi Google Analytic dan Goolge Search Console? Berikut ulasan singkat dariku.  


GOOGLE ANALYTIC


Google Analytic merupakan sebuah layanan gratis yang dikembangkan dan ditawarkan oleh Google kepada penggunanya untuk menganalisa performa sebuah blog atau situs web. Fitur yang tersedia pada layanan ini dapat ditemukan pada menu-menu seperti berikut :


Real Time

Menu ini menyediakan fitur untuk menampilkan jumlah pengunjung secara real time. Dengan fitur ini, kita dapat mengetahui jumlah pengunjung aktif yang sedang membuka situs web kita serta artikel apa saja yang sedang dibaca. Tidak hanya itu, pada menu ini pun terdapat informasi mengenai sumber trafik yang menunjukkan dari mana datangnya pengunjung tersebut.


Mengenal Google Analytic dan Search Console

Pemirsa / Audiens

Pada menu ini kita dapat melihat berapa banyak pengunjung di blog dalam rentang waktu tertentu, rasio pantulan (berapa lama pengunjung membuka situs kita), mengecek lokasi atau letak geografis, hingga mencari tahu perilaku dan demografi pengunjung seperti usia dan jenis kelamin mereka. 


Akuisisi 

Akuisisi merupakan menu pada Google Analytic yang dapat digunakan untuk mencari tahu dari mana asal pengunjung hingga bisa sampai ke situs web kita, entah murni melalui mesin pencari (organic search) atau melalui pranala yang sudah kita bagikan di media sosial (direct). Menu ini dapat menjadi tolok ukur tentang seberapa jauh jangkauan kita dalam mempromosikan situs blog melalui sosial media. 


Perilaku 

Untuk mengetahui artikel apa saja yang paling banyak dibaca, kita bisa langsung mengeceknya pada menu Perilaku, Informasi yang terdapat pada menu ini tentu bisa dijadikan patokan mengenai konten seperti apa yang paling disukai pengunjung. Selain itu menu ini juga dapat membantu kita mencari tahu kinerja blog, seperti kecepatan situs dan waktu loading setiap laman yang terdapat di dalamnya. 


GOOGLE SEARCH CONSOLE


Sebelum berubah menjadi “Google Search Console” pada tahun 2015, tools ini pernah dikenal dengan istilah “Google Webmaster”. Seperti halnya Google Analytic, tools yang satu ini juga merupakan fasilitas gratis yang disediakan oleh Google untuk membantu para pemilik situs web dalam mengoptimalkan kinerja situs mereka, mulai dari membantu menampilkan situs kita di mesin pencari, hingga membantu mengidentifikasi kata kunci apa saja yang sering digunakan pengunjung hingga bisa sampai ke situs kita. 


Mengenal Google Analytic dan Search Console

Ada beberapa menu yang terdapat dalam tools ini, di antaranya adalah Index dan Experience. Pada menu index sendiri pun masih terdapat beberapa sub-menu seperti coverage, sitemap, dan removal yang memiliki fungsi masing-masing, salah satunya yaitu untuk mengetahui status index artikel pada situs kita di mesin pencari Google, dll. Lalu pada menu experience, terdapat pula sub-menu page experience, core web vitals, dan mobile usability yang fungsinya untuk mengetahui performa blog kita pada perangkat seluler. Menu ini juga dapat menganalisa kecepatan halaman pada situs yang kita miliki.


Jadi, dengan menggunakan Google Search Console, kita bisa memperbaiki kualitas situs sekaligus konten yang terdapat di dalamnya agar bisa memeroleh lebih banyak pengunjung, terutama pengunjung yang murni datang dari mesin pencari Google.

***


Itu dia yang kupelajari tentang Tools Audit Website di grup BRT bersama teman Blogger lainnya, aku menulis sesuai dengan yang kupahami, kurang dan lebihnya nanti dicari tahu lagi lebih lanjut, hehe. 


Selanjutnya semoga setelah mempelajari dan menulis tentang ini, aku bisa lebih memaksimalkan lagi kedua tools di atas agar dapat memperbaiki blog menjadi lebih baik. Terakhir, aku juga mau mengucakan terima kasih  kepada Mas Priyo dan para Admin grup BRT yang sudah mau berbagi ilmunya secara gratis, semoga tidak pernah bosan berbagi ilmu kepada sesama Blogger. Semoga selalu diberkahi segala kebaikan. Aamiin

0 Komentar:

Posting Komentar

share your comments here